Apa itu Smart Home System?
Smart Home System adalah istilah yang biasa dipakai untuk tempat tinggal yang mempunyai peralatan seperti pencahayaan, pemanas, lemari, pendingin, AC, TV, sistem audio dan keamanan. Biasanya terhubung melalui internet yang memungkinkan pengguna untuk mengontrol perangkat rumah dari jarak jauh hanya cukup menggunakan ponsel.
Cara Kerja Smart Home System
Perangkat dalam smart home system umumnya terhubung antara satu dengan yang lainnya dan dapat diakses melalui satu titik pusat, dapat berupa ponsel, tablet, laptop, atau bahkan game console. Perangkat yang umumnya dapat dikendalikan dalam smart home system, yaitu seperti smart door lock, televisi, thermostat, monitor rumah, CCTV, lampu, atau bahkan perangkat elektronik lainnya seperti kulkas. Sistem tersebut akan kemudian diinstal pada ponsel atau device lainnya yang terhubung yang memungkinkan pengguna untuk mengontrol dan menetapkan jadwal untuk melakukan perubahan pada masing-masing perangkat.
Kelebihan dan Kekurangan dari Smart Home System
Setelah memahami tentang apa yang dimaksud dengan smart home system, Selanjutnya akan dibahas mengenai kelebihan dan kekurangan dari pemasangan smart home system di rumahmu.
Kelebihan Smart Home System :
Kontrol Penuh Dipegang dalam Satu Perangkat
Seperti yang dibahas sebelumnya, salah satu kelebihan terbesar dari pemasangan smart home system, yaitu selama Anda memiliki ponsel dan jaringan internet, maka hampir semua perangkat di rumahmu dapat dikontrol dari satu perangkat. Jadi, Anda dapat menyalakan lampu serta mengatur suhu di rumah, meski masih dalam perjalanan untuk pulang ke rumah.
2. Peringatan Ketika Ditemukan Masalah
Dengan adanya smart home system, Anda akan mendapat notifikasi bila terdapat isu dalam rumahmu. Misalnya, perangkat smart home akan memperingati pemilik rumah ketika terdeteksi adanya pergerakan yang mencurigakan untuk menotifikasi pemilik rumah.
3. Cocok Sebagai Dukungan untuk Penyandang Disabilitas
Bagi penyandang disabilitas, mungkin smart home system merupakan salah satu alat yang cukup membantu dalam memfasilitasi kehidupan mereka. Misalnya, ketika Anda duduk dalam kursi roda dan butuh mengendalikan perangkat di ruangan lain, mungkin dalam beberapa waktu hal itu tidak memungkinkan jika Anda tinggal di rumah konvensional. Namun, dengan smart home system, hal tersebut menjadi sesuatu yang mudah untuk dilakukan
4. Nilai Jual Rumah Meningkat
Keuntungan lainnya dengan mengaplikasikan smart home system yaitu peningkatan dalam hal nilai jual rumah. Saat ini, keuntungan yang didapatkan dari smart home system membuat minat masyarakat akan hunian yang telah menerapkan sistem tersebut meningkat yang membuat value atau nilai jual dari rumah tersebut meningkat.
Baca Artikel Lainnya: Apartemen atau Rumah?
Kekurangan Smart Home System:
Biaya Pemasangan yang Mahal
Salah satu kekurangan yang membuat banyak orang berpikir dua kali sebelum memasang smart home system di rumahnya, yaitu perihal biaya. Tidak dapat dipungkiri bahwa biaya pemasangan sistem ini memerlukan biaya yang sangat besar.
2. Dibutuhkan Koneksi Internet yang Terjamin
Kekurangan lainnya dari smart home system, yaitu sistem ini bergantung pada jaringan internet. Jadi, jika Anda tinggal di daerah yang memiliki jaringan internet yang lemah, maka bisa jadi Anda akan mengalami masalah dalam mengoperasikan perangkatmu.
3.Ketidakberdayaan Ketika Teknologi Gagal
Ketergantungan penuh terhadap teknologi, terlebih di rumah mungkin bukan merupakan hal yang bijak untuk dilakukan. Karena sewaktu-waktu mungkin saja teknologi tersebut tidak bekerja dan membuat Kita merasa tidak berdaya. Maka dari itu, ada baiknya untuk selalu menyiapkan perangkat cadangan untuk mempersiapkan diri ketika teknologi yang kita gunakan gagal untuk berfungsi
4.Perangkat Tidak Kompatibel dengan Perangkat Lainnya
Terkadang, beberapa perangkat dalam smart home system membutuhkan aplikasi pendukung yang berbeda dengan perangkat lainnya. Dengan begitu Kita, sebagai pengguna perlu mengunduh dan menggunakan beragam aplikasi untuk mengatur masing-masing perangkat.
Apartemen dengan Smart Home System
Setelah membahas tentang apa itu smart home system serta kelebihan dan kekurangannya, mungkin kalian tertarik untuk memiliki hunian dengan smart home system. Salah satu apartemen yang telah mengaplikasikan sistem tersebut berlokasi di Surabaya adalah CitraLand Vittorio Wiyung Surabaya. Smart door lock yang dapat diakses menggunakan kode ataupun sidik jari, serta CCTV. Sebagai tambahan, area pada apartemen ini dijaga selama 24 jam penuh untuk menjamin keamanan dari penghuni dan dilengkapi berbagai fasilitas, seperti jogging track, teman bermain anak dan gym.